Sebelumnya saya telah menjelaskan apa itu Virtual reality dan melakukan review terhadap salah satu Headset VR yang bernama Samsung Gear VR Innovator Edition . Pada pembahasan kali ini, saya akan menjelaskan apa itu Oculus Rift ? Bagaimana cara kerja Oculus Rift ? dan Berapakah Harga dari Headset VR Oculus Rift ini ? Berikut adalah penjelasannya. Apa itu Oculus Rift ? Headset VR ini Diciptakan oleh salah satu penggemar teknologi VR bernama Palmer Luckey. Oculus Rift adalah perangkat Headset virtual reality yang mampu berintegrasi dengan komputer atau perangkat mobile . Setelah ia menunjukkan prototipe dari Headset Oculus ini di E3 tahun 2012 yang merupakan sebuah konvensi game terbesar di dunia, Luckey bertempat Irvine, California. Dikarenakan O...